Sabtu, 29 Juni 2013

SEPUTAR KEGIATAN LOMBA HUT RI : INILAH 10 TERBAIK PESERTA BADMINTON TUNGGAL YANG BERHAK LOLOS KE BABAK PENYISIHAN PUTARAN KE-3

Dalam putaran ke-2 babak penyisihan lomba badminton tunggal yang digelar tadi malam berjalan cukup alot dan sengit. Pasalnya ada 6 partai yang harus berakhir dengan rubber set. Pertandingan yang harus berkesudahan dengan rubber set pertama adalah Sagiman melawan Agus dengan skor 2-1 untuk kemenangan Sagiman. Sagiman tertinggal di set pertama dengan skor 12-21, kemudian membalikkan keadaan di set kedua dan ketiga dengan skor 22-20 dan 26-24. Dengan demikian Sagiman berhak melaju ke babak selanjutnya menghadapi Ridho yang menang WO atas Nawang.

Di partai tunggal lainnya yang harus berkesudahan dengan rubber set adalah Wakid vs Anjar (21-23, 21-9, 12-21), Isnan vs Nurhadi (21-18, 21-23, 22-20), Ryan vs Diki (16-21, 21-12, 21-9), Widarto vs Wahyu (21-17, 16-21, 21-19), dan Roni vs Rukiman (19-21, 21-17, 21-18). Sedangkan partai lainnya adalah Amirudin vs Purwanto (21-15, 21-16), Ikbal vs Irwan (21-8, 21-15), dan Rokim vs Widi (21-10, 24-22).

Berikut jadwal pertandingan badminton tunggal Minggu,30 Juni 2013 yang rencana akan digelar pukul 19.30 WIB, di lapangan bulutangkis Trosari.

ISNAN VS RONI (1)
RYAN VS WIDARTO (2)
IKBAL VS AMIRUDIN (3)
Pemenang (1),(2),(3) lolos ke semifinal

SAGIMAN VS RIDHO (4)
ROKHIM VS ANJAR (5)

PEMENANG (4) VS PEMENANG (5), *(6)
Pemenang *(6) lolos ke semifinal

BABAK SEMIFINAL:
PEMENANG (1) VS PEMENANG (2), *(A)
PEMENANG (3) VS PEMENANG *(6) , *(B)

FINAL
Perebutan Juara III : KALAH *(A) vs KALAH *(B)

Perebutan Juara I&2 : PEMENANG *(A) vs PEMENANG *(B)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar